Sabtu, 19 Desember 2009

Transfer Soda

Effect :
Soda didalam kaleng softdrink bisa berpindah tempat.

Penyajian :
Pesulap menyiapkan 2 kaleng soda (softdrink) apa saja, lalu meminta penonton untuk memilih salah satu kaleng soda dan mengocok kaleng tersebut hingga berasa keras dan kembung.

sedangkan kaleng yg tidak dipilih oleh penonton disimpan dan tidak diganggu sama sekali.

kemudian setelah penonton puas mengocok kaleng soda tersebut, kedua kaleng dijajarkan dan pesulap melakukan aksinya mentransfer soda didalam kaleng dan memindahkan ke kaleng yang lainnya.

kemudian setelah ditransfer oleh pesulap, kaleng yg dikocok oleh penonton dibuka sendiri oleh penonton, dan anehnya sodanya tidak muncrat keluar, tetapi malah sebaliknya kaleng soda yg tidak dikocok pada saat dibuka malah muncrat,layaknya soda yg dikocok.



Secret :
1. Pada dasarnya setiap soda yg telah dikocok dan didiamkan selama 30 detik akan kembali kekeadaan semula.(jadi pd saat dibuka tidak akan muncrat)
jadi sebenarnya tidak ada yg dilakukan oleh pesulap(hanya berpura2 mentransfer saja)
2. Pada saat membuka kaleng yg tidak dikocok, sambil ditekan dgn genggaman sehingga pada saat kebuka maka akan muncrat.

1 komentar:

  1. Wow....
    Wow...
    Wow..
    Wow.
    Ini baru illusionist!!!!!!!!!!

    BalasHapus